Jika hidup kita percayakan sepenuhnya pada Tuhan, berarti setiap langkah hidup kita Tuhan yang atur...jik anga demikian saya imani semua yang terjadi dalam hidup saya, semuanya atas seizin Tuhan.. bertemu dengan orang baik, bertemu dengan orang yang menyakiti kita, demikian halnya dengan pekerjaan kita, menjadi seorang guru rasanya seperti mimpi, tapi itulah rencana Tuhan yang tidak dapat diselami pikiran manusia... harapan saya setelah lulus kuliah adalah ingin menjadi pegawai kantoran, atau kerja di perusahaan, namun ternyata itu terjadi, baru sekarang saya mengerti, mengapa Tuhan dulu mempercayakan saya menjadi pengurus dalam ibadah persekutuan di kampus, ternyata karena ingin mengajari saya kepercayaan diri berdiri di depan umum yang awalnya saya adalah orang pemalu, mengajari saya kesetian dalam perkara-perkara kecil, bahkan setelah lulus kuliah Tuhan mengirim saya ke Banjarmasin selama satu tahun, hanya untuk melayani Tuhan, membantu pelayanan dalam gereja, bahkan pengalam...